Jumat, 27 Januari 2017

Produk Dan Tips Perawatan Kulit Wajah Berjerawat Dan Berminyak Sebelum Tidur

Perawatan kulit wajah Awet muda– Siapapun pasti menginginkan wajah bersih dan mulus karena penampilan wajah yang berlebihan minyak dan berjerawat dapat mengurangi kepercayaan diri anda depan publik. Wajah yang berjerawat dan berminyak akan tampak mengkilap, selain itu juga bisa menjadi tempat menempelnya debu, kuman, hingga bakteri dan tidak menutup kemungkinan juga wajah berminyak salah satu dari timbulnya jerawat pada wajah anda. Menurut penelitian para ahli, hampir setiap orang yang berjerawat mempunyai type kulit wajah yang berminyak pula. Walaupun ada sedikit kasus wajah yang mempunyai kulit kering tapi berjerawat.

Produk Dan Tips Perawatan Kulit Wajah Berjerawat Dan Berminyak Sebelum Tidur

Minyak yang diproduksi oleh wajah dalam kadar normal dapat membuat kulit tetap sehat, lembab, dan tetap kenyal serta kencang. Namun bila produksi minyak terlalu banyak juga dapat mengakibatkan beberapa masalah pada kulit wajah. Akibat yang didapat bagi pemilik wajah berminyak ialah wajah rentan timbul jerawat daripada jenis kulit lainnya. Hal ini disebabkan, wajah berminyak akan menangkap udara di sekitar, mengendapkan debu dan polusi di atas pori-pori yang mengakibatkan kandungan minyak di dalam pori-pori akan sulit keluar. Debu tersebut akan menghambat jalan keluarnya minyak pada wajah sehingga terjadi lah penyumbatan didalam pori-pori sehingga menyebabkan timbulnya jerawat atau komedo. Maka dari itu, pemilik wajah berminyak membutuhkan penanganan atau perawatan kulit wajah kering khusus. Sebab jika anda mengambil langkah salah dalam perawatan justru akan memperparah kondisi wajah, terlebih lagi jika wajah anda sudah terlanjur berjerawat.

Produk Dan Tips Perawatan Kulit Wajah Berjerawat Dan Berminyak Sebelum Tidur

Penyebab Kulit Wajah Berminyak Dan Berjerawat

Sebelum anda memutuskan untuk melakukan perawatan kulit wajah berjerawat dan berminyak. Ada baiknya untuk mengetahui beberapa hal penyebab dari wajah berjerawat dan berminyak tersebut. Berikut beberapa penyebab wajah berminyak yang perlu anda ketahui:

1. Pola makan
Anda harus mengurangi makanan yang mengandung lemak tinggi, ataupun makanan yang mengandung santan dan juga minyak. Sebab jika mengkonsumsi makanan tersebut secara berlebihan, akan mempengaruhi naiknya kadar minyak di dalam tubuh terutama pada wajah. Kekurangan nutrisi dan vitamin juga dapat menyebabkan kulit berminyak pada wajah. Kekurangan nutrisi dan vitamin juga dapat menyebabkan kulit berminyak.

2. Kosmetik
Anda juga harus berhati-hati dalam memilih kosmetik sebab jika salah dalam memilih produk kosmetik dapat menyebabkan kerusakan pada wajah. Dan pada zaman sekarang sudah banyak produk kecantikan yang mengiming-iming khasiat bagus tanpa kita tahu mereka telah memasukan bahan-bahan atau zat berbahaya bagi kulit. Jadi pintar-pintar lah dalam memilih kosmetik, terlebih jika anda menggunakannya dalam jangka waktu lama.

3. Pola hidup
Pola hidup yang tidak sehat juga bisa mengakibatkan kulit wajah jadi tidak sehat. Jarang olahraga, mengkonsumsi obat-obatan dan alkohol adalah beberapa kebiasaan yang tidak sehat dan menjadi salah satu penyebab dari meningkatnya kadar minyak di wajah.

4. Faktor keturunan
Bila orang tua anda memiliki wajah yang berminyak tidak menutup kemungkinan wajah berminyak yang sekarang anda miliki dari faktor keturunan. Karena faktor genetika sangat mempengaruhi produksi minyak pada wajah anda.

5. Hormon
Hormon dapat juga mempengaruhi kadar minyak pada wajah. Ketika seseorang dalam masa pubertas ataupun perempuan yang sedang hamil sering mengalami ketidakseimbangan hormon, hal-hal ini dapat menjadi penyebab kulit wajah berminyak.
6. Sel-sel kulit mati
Umumnya, jerawat disebabkan oleh kelebihan kelenjar minyak pada wajah. Jerawat timbul karena kelenjar minyak yang berlebih mengendap di pori-pori, susah keluar karena terhalang oleh sel kulit mati. Sel kulit mati itu bisa bercampur dengan jumlah sebum yang telah meningkat dan terendap didalam pori-pori. Terendapnya campuran sel kulit mati dan sebum dapat membentuk penyumbatan menjadi bintik hitam atau putih seperti komedo, dan bentuk lainnya ialah jerawat.
7. Bakteri
Dengan muncul atau hinggapnya bakteri pada wajah anda, akan membuat masalah kulit berminyak menjadi tambah rumit. Bakteri biasanya berada di kulit dan berkembang biak di dalam kelenjar sebaceous yang tersumbat dan dapat menghasilkan zat-zat yang bisa menimbulkan iritasi daerah sekitarnya.

Daftar Produk Perawatan Kulit Wajah Berminyak dan Berjerawat

Lalu bagaimana caranya agar kita dapat melakukan perawatan kulit wajah khusus untuk type berjerawat dan berminyak? Berikut beberapa produk kecantikan yang bisa anda pakai sebelum tidur atau di lain waktu dan bermanfaat mengontrol minyak berlebih di wajah dan bagus untuk wajah berjerawat:

1. The body shop tea tree skin clearing facial wash
Perawatan kulit wajah wanita memakai produk kecantikan pertama yang bagus ialah dengan menggunakan TBS Tea Tree Skin Clearing Facial Wash. Produk berjenis facial foam ini dipasarkan dengan kisaran harga Rp. 110.000-an ini berbentuk gel pencuci muka dengan bahan yang telah diformulasikan dengan minyak pohon teh untuk kulit berjerawat dan cocok untuk kulit berminyak. Sabun pencuci muka ini juga aman untuk dipakai setiap hari. Produk ini sangat tepat untuk menggantikan produk lain yang telah anda gunakan. Produk ini merupakan persembahan terbaik dari The Body Shop karena mengandung bahan alami yang mampu memberi efek dingin tanpa meninggalkan minyak di wajah.

2. Acne foaming wash
Produk ini merupakan produk perawatan kulit wajah dari brand bernama Acnes. Produk ini diformulasikan untuk melawan bakteri penyebab jerawat, meminimalisir terjadinya peradangan pada kulit wajah akibat jerawat, dan menghilangkan minyak berlebih serta kotoran yang telah menyumbat pori-pori. Karena didesain untuk jenis kulit sensitif, maka kandungan yang terdapat dari Acnes Foaming Wash ini ringan sehingga tidak keras di kulit. Pemakaian disarankan saat pagi hari atau bisa juga sebelum tidur, ketika wajah habis regenerasi sehingga memberikan hasil produk ini bisa memberi hasil secara cepat dan efektif. Harga dari produk ini dipasaran berkisar Rp. 26.000,- kurang lebih.

3. Acnes Creamy My Wash
Perawatan kulit wajah berjerawat dan berminyak dengan menggunakan produk kecantikan selanjutnya dengan produk yang masih bersumber dari brand sama seperti sebelumnya yaitu Acnes. Anda dapat memilih Acnes Creamy Wash karena produk ini berbentuk krim pembersih wajah yang bekerja efektif dalam membunuh bakteri penyebab jerawat. Selain itu khasiat lainnya dapat membantu melindungi kulit wajah dari radikal bebas serta melembutkan kulit karena diperkaya dengan kandungan Vitamin E dan C yang bertugas sebagai antioksidan. Krim ini juga dapat mengurangi bintik-bintik merah yang terdapat pada wajah akibat jerawat. Efektif untuk membersihkan kotoran dan minyak berlebih yang dapat menyumbat pori-pori. Krim ini mempunyai aroma segar seperti lemon dan cocok untuk type wajah berminyak ataupun kering. Harga pasaran dari salah satu produk sabun cuci muka andalan Acnes ini hanya Rp. 31.000-an.

4. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Produk sabun cuci muka yang dapat dipakai sebelum tidur untuk perawatan kulit wajah berjerawat dan berminyak selanjutnya ialah Cetaphil Gentle Skin Cleanser dan cocok digunakan untuk laki-laki dan perempuan. Produk ini diformulasikan bebas sabun sehingga tidak menyebabkan iritasi saat dipakai untuk membersihkan wajah anda. Kelebihan lainnya, produk ini aman untuk segala jenis kulit, bahkan untuk kulit bayi sekalipun. Cetaphil Gentle Skin Cleanser juga tidak menimbulkan efek busa saat dipakai. Sehabis menggunakan produk ini kulit akan terasa lebih kenyal dan lembut tanpa meninggalkan kesan kesat pada wajah. Anda dapat memperoleh produk ini dengan harga berkisar Rp. 150.000-an dipasaran.

Tips Perawatan Kulit Wajah Sebelum Tidur Di Rumah

Selain itu juga kami akan memberikan beberapa tips cara melakukan perawatan kulit wajah alami yang berjerawat dan berminyak. Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan dirumah dan sebelum tidur:

1. Bedak obat
Pakailah bedak obat sebelum tidur yang mengandung asam salisilat, asam glikoat, atau bahan penyerap minyak lainnya. Agar saat beraktifitas paginya wajah anda terhindar dari produksi minyak berlebih.

2. Kertas minyak
Kertas minyak bermanfaat untuk menyerap minyak berlebih tanpa membuat kulit anda mengering. Jika anda malas untuk membersihkan muka saat minyak berlebih mengganggu aktifitas, anda dapat menggunakan kertas minyak ini. Usapkan kertas minyak pada bagian wajah yang berminyak selama 20 detik. Wajah pun akan segera terbebas dari gangguan minyak dengan cepat.

3. Moisturizer
Gunakanlah selalu moisturizer yang mengandung jojoba oil karena moisturizer ini dibuat khusus untuk orang dengan type kulit wajah berjerawat. Jangan lupa juga untuk menggunakan tabir surya atau suncream saat akan beraktifitas diluar rumah agar anda terhindar dari masalah produksi minyak berlebih.

4. Keramas secara rutin
Jika type rambut anda sangat berminyak, usahakanlah mencucinya setiap hari untuk menghindari penumpukan minyak berlebih pada wajah dan kulit tampak kusam.

5. Berjemur
Usahakanlah untuk mendapatkan paparan sinar matahari pada jam 07:00-08:30 pagi setiap harinya. Pada jam itu terdapat sumber vitamin D yang baik untuk tubuh dan berkhasiat juga dalam mengeringkan minyak di wajah. Baca juga perawatan wajah lainnya: Cara Menghilangkan Noda Hitam Bekas Jerawat Secara Alami Dengan Cepat Dalam Waktu 1 Minggu.

Masker Perawatan Kulit Wajah Berminyak dan Berjerawat

Anda juga bisa menggunakan bahan alami dibawah ini sebagai masker untuk perawatan kulit wajah berjerawat dan berminyak. Berikut cara penggunaan dan pembuatannya:

1. Putih telur
Putih telur dapat digunakan sebagai perawatan kulit wajah berjerawat dan berminyak dengan menjadikannya masker. Caranya dengan siapkan sebuah telur, lalu pecahkan dan pisahkan bagian putihnya pada sebuah wadah. Kocok putih telur hingga berbusa. Oleskan putih telur tersebut pada wajah dan biarkan hingga mengering. Selanjutnya bersihkan wajah dengan air hangat dan bersihkan dengan handuk bersih.

2. Seledri
Seledri dapat digunakan sebagai perawatan kulit wajah dalam bentuk pencuci muka. Anda juga dapat menggunakannya sebelum tidur. Tumbuhan ini mengandung senyawa L-tryptophan yang berfungsi sebagai anti-oksidan alami dan juga terdapat kandungan vitamin A, B1, B2, dan C yang berfungsi untuk mengurangi kandungan minyak di wajah. Lalu ada senyawa 3n-butilphalida yang dapat mencegah peradangan karena biasanya kulit wajah pada akhirnya akan menyebabkan timbulnya jerawat.

Cara membuatnya pun cukup mudah yaitu dengan menyiapkan dan membersihkan seledri lalu potong hingga menjadi potongan kecil dan halus. Kemudian rebus potongan seledri dalam air mendidih selama kurang lebih 15 menit. Jika sudah matang tempatkan airnya dan dinginkan. Lalu gunakan air rebusan seledri yang telah dingin untuk membasuh wajah anda sebelum tidur. Biarkan airnya meresap selama beberapa menit, kemudian bilas wajah menggunakan air dingin. Lakukanlah secara rutin sebelum tidur atau sesudah bangun tidur selama seminggu atau setiap hari. Anda akan melihat perbedaannya dengan cepat setelah pemakaian selama seminggu dan aman untuk digunakan dalam jangka panjang. Dengan melakukan cara diatas anda sudah termasuk melakukan cara merawat wajah agar awet muda apalagi rutin menjaga kesehatan dan perbanyak minum dan hindari mengkonsumsi daging dalam jumlah banyak.

Itulah beberapa produk yang bisa anda gunakan dirumah sebelum tidur atau dilain waktu untuk jenis wajah berjerawat dan berminyak beserta cara perawatan kulit wajah pria dan wanita. Dibutuhkan waktu dan kesabaran dalam proses agar hasil dari usaha anda terlihat. Sekian dari http://ift.tt/2iiBpo0 Semoga berhasil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar