Selasa, 17 Januari 2017

Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dan Cepat Untuk Wanita Dan Pria

Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat – Jerawat tidak pandang umur dalam menghinggapinya. Dari remaja, dewasa sampai orang tua. Jerawat menjadi hal yang lumrah yang menjadi masalah umum pada masyarakat. Akan tetapi jerawat menjadi masalah ketika jerawat hadir padA wajah atau tempat – tempat lain yang terlihat oleh kasat mata. Jerawat pada wajah akan terasa perih dan juga mengganggu penampilan kita. Sehingga tidak anyak baik wanita atau pria menjadi kurang percaya diri.Banyak sekali produk yang di jual di apotik yang gunanya untuk mengusir jerawat. Akan tetapi obat – obat jerawat tadi tentu saja mengandung bahan kimia yang apabila pemakaiannya melebihi dosis maka akan memiliki efek samping, selain itu harga dari oabt jerawat di apotik juga mahal.

Ada beberapa tanaman herbal dan alami yang bisa Anda manfaatkan sebagai cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat. Bahan – bahan ini mudah sekali Anda temukan di sekitar rumah dan harganya juga cukup terjangkau atau bahkan Anda tidak perlu membelinya. Tidak ada efek samping didalamnya.

Tips Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dan Cepat Untuk Wanita Dan Pria


Pada artikel di bawah ini akan membahas tentang artikel kesehatan kulit mengenai cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat hilang, akan tetapi sebelumnya akan kami bahas apa itu jerawat dan jenis – jenis jerawat. Berikut ulasannya.

Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dan Cepat Untuk Wanita Dan Pria

Apa itu jerawat ?

Jerawat adalah tersumbatnya pori – pori kulit yang mengakibatkan munculnya nanah dan lambat laun akan meradang. Penderiota jerawat di Indonesia cukup banyak jumlahnya. Jerawat yang muncul nantinya akan mengakibatkan orang yang menderitanya menjadi kehilangan rasa percaya diri. Jerawat dapat kita jumpai pada wajah. Leher, punggung dan juga dada. Munculnya jerawat bisa pada kulit apapun, paling serimh kita jumpai jerawat pada orang yang sedang mengalami pubertas dan juga orang yang memiliki umur sekitar 16 tahun. Akan tetapi kadang kita temui jerawat pada orang dewasa atau orang tua baik pria maupun wanita.

Penyebab jerawat

Banyak sekali faktor – faktor yang menyebabkan seseorang mengalami jerawat, penyebab itu sendiri bisa berasal dari dalam tubuh dan juga dari luar tubuh . Berikut pembahasan selengkapnya.

1. Umur
Jerawat sering kita temui pada saat remaja dan dewasa muda, hal ini karena masa itu adalah masa pubertas.

2. Keturunan
Apabila Anda memiliki orang tua yang memiliki riwayat kulit berjerawat maka Anda juga beresiko memiliki jerawat pada kulit.

3. Perubahan hormon
Jerawat kadang juga muncul pada saat wanita akan mengalami haid, atau kadang juga jerawat muncul karena kita sedang minum pil KB atau suntik KB.

4. Stress yang berlebih
Stress yang berlebih akan menyebabkan hormon meningkat sehingga memunculkan jerawat.

5. Minyak berlebih
Bakteri pada kulit yang bereaksi dengan minyak berlebih akan mengakibtkan munculnya jerawat. Kelenjar minyak yang menyumbat pori – pori kulit akan membuat penyumbatan.

6. Sel – sel kulit mati
Jerawat tidak hanya menyerang wajah saja, akan tetapi juga dapat kita temui pada punggung dan juga dada. Kelenjar minyak pada kulit akan bereaksi dengan sel kulit mati dan juga bakteri atau debu akan mengakibatkan penyumbatan pada pori – pori kulit.

7. Bakteri
Dalam kelenjar kulit sebaceous bakteri akan berkembang biak dan menyebabkan adanya iritasi kulit. Kelenjar ini akan pecah dan meradang sehingga mengakibatkan munculnya jerawat batu.

8. Kosmetik
Kadang Anda menggunakan kosmetik yang tidak sesuai dengan jenis kulit Anda. Penggunaan foundation kadang sering mengakibatkan munculnya jerawat. Bedak tabur yang telah bercampur dengan foundation akan menyumbat pori – pori. Penggunaan obat diapotik atau cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat dapat Anda coba untuk menghilangkan jerawat ini.

9. Obat – obatan
Jika Anda sedang mengkonsumsi obat kortikosteroid maka produksi bakteri patogen akan bertambah dan juga daya tahan tubuh akan menurun. Bakteri ini akan memicu timbulnya jerawat.

10. Telephone genggam
Hp yang sring kita sentuh menggunakan tangan akan banyak bakteri atau kuman di permukaan HP, yang secara tidak langsung akan menempel pada pipi dan bakteri akan berpindah ke permukaan pipi.

11. Makanan
Mengkonsumsi makanan yang banyak mengnadung minyak, makan es krim, kacang coklat secara berlebih akan mengakibatkan munculnya jerawat.

Macam – Macam Jerawat

1. Komedo
Jenis komedo ini terdapat dua macam yaitu komedo terbuka yang berupa pori – pori menghitam dan juga komedo tertutup yang berupa bintik – bintik kecil berwarna putih. Dua komedo jenis ini bisa di atasi dengan cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat dengan mudah. Sel – sel kulit mati akan bereaksi dengan kelenjar minyak yang berlebih sehingga muncul jerawat jenis komedo.

2. Jerawat biasa
Jerawat jenis ini berupa jerawat yang memiliki warna kemerah – merahan.Jenis bakteri yang menginfeksi jerawat ini adalah propionibacterium acne. Bakteri ini akan tumbuh pada kelenjar yang tersumbat pad kelenjar sabaceous. Jerawat ini akan menginfeksi daerah sekitarnya dan akan menimbulkan iritasi. Infeksi ini berasal dari washlap, jari tangan dan juga kuas make up Anda.

3. Jerawat batu
Jerawat ini akan memiliki ciri benjolan yang besar – besar dan juga terdapat nanah di dalamnya. Jenis jerawat ini di sebabkan oleh banyaknya produksi minyak pada kulit, kulit yang lambat dalam meregenerasi kulit yang telah mati dan juga akan meninggalkan bekas berupa noda hitam.

4. Jerawat pasir
Jerawat ini akan berkumpul pada salah satu titik dengan jumlah yang banyak dan berupa bintik – bintik kecil. Jerawat ini biasanya akan berkumpul pada salah satu tempat yaitu pipi. Sehingga para penderita jerawat pasir ini akan malu. Oleh sebab itu, melakukan pengobatan pada jerawat pasir ini harus memilih cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat hilngany yang sesuai dengan masalahnya. Baca juga artikel kecantikan: Obat Jerawat Batu Di Apotik Dan Tradisional Kempes Dalam Semalam dan Sehari.

Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dan cepat Untuk Pria Dan Wanita

Setelah kita mengetahui semua tentang jerawat dari pengertian jerawat, penyebab jearwat dan juga jenis – jenis jerawat maka kali ini akan kita bahas cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat. Berikut ulasannya.

1. Cara menghilangkan jerawat menggunakan es batu
Es batu dapat kita gunakan untuk mengatasi jerawat yang membandel. Es batu jika di letakkan pada daerah yang ada jerawatnya maka peredaran darah akan berjalan lancar sehingga jerawat mudah di sembuhkan. Es batu juga akan membantu pembekuan pori – pori yang telah terbuka, menghilangkan minyak yang berlebih dan juga bisa di gunakan untuk membunuh bakteri. Es batu ini dapat Anda gunakan sebagai cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat hilang. Caranya ialah siapkan es batu yang di buat menggunakan air bersih, kemudian letakkan pada kain yang bersih untuk membungkusnya, tempatkan pada jerawat dan diamkan selama 5 detik, ulangi kegiatan tersebut sebanyak 10 kali. Sedikit demi sedikit jerawat tersebut akan kempes dan juga peradangan pada jerawat akan hilang. Bengkak yang terjadi akibat jerawat juga akan berkurang.

2. Cara menghilangkan jerawat menggunakan masker pepaya
Salah satu cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat sembuh adalah menggunakan bahan alami pepaya. Caranya sangat mudah sekali yaitu siapkan pepaya yang telah masak dan di hancurkan sampai lembut. Setelah itu oleskan pada wajah yang berjerawat secara menyeluruh. Biarkan selama 20 menit. Bersihkan hingga bersih memakai air hangat. Jika pepaya ini dapat memberikan efek yang bagus pada jerawat Anda maka bias di gunakan setiap hari secara rutin.
3. Cara menghilangkan jerawat menggunakan kunyit dan jeruk nipis
Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat sekali ini juga sudah teruji ampuh khasiatnya untuk menghilangkan jerawat. Pemakaian ramuan alami ini sudah di kenal sejak jaman dahulu untuk mengatasi jerawat. Caranya mudah yaitu siapkan kunyit seruas jari kemudian haluskan sampai halus dan campurkan dengan air perasan jeruk nipis yang segar. Oleskan pada area dimana ada jerawat. Diamkan selama 15 menit dan bilas hingga bersih. Aplikasikan secara rutin.

4. Cara menghilangkan jerawat menggunakan beras jepang
Kandungan squan oil pada beras jepang dapat membuat kulit menjadi lembut dan bersih sehingga jerawat tidak mau singgah di kulit Anda. Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat menggunakan beras jepang adalah. Masak beras jepang, ketika belum matang ada air di beras tersebut yang berwarna putih susu dan agak kental. Ambil cairan itu dan dinginkan. Setelah dingin basuhkan pada wajah Anda. Maka kulit akan menjadi bersih dan lembut bebas dari jerawat.

5. Cara menghilangkan jerawat menggunakan pasta gigi
Pasta gigi yang Anda biasa gunakan untuk sikat gigi ternyata bisa di gunakan untuk mengusir jerawat. Cara ini akan terasa lebih maksimala jika Anda telah mencoba menggunakan es batu. Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat menggunakan pasta gigi adalah dengan mengoleskan pasta gigi pada jerawat Anda sebelum pergi tidur. Paginya Anda bilas menggunakan air hangat. Rasakan sensasi kesegarannya. Anda bisa memilih pasta gigi berwarna putih, mudah bukan ? Cara ini bisa Anda coba dengan catatan tidak ada reaksi iritasi terhadap penggunaanya.

6. Cara menghilangkan jerawat menggunakan daun pepaya
Sebuah penelitian mendapati bahwa jerawat yang tidak kunjung sembuh dan juga membandel dapat di atasi dengan daun pepaya. Daun pepaya sangat manjur untuk di gunakan sebagai obat alami jerawat karena kandungan nutrisi dan juga zat anti oksidan yang tinggi. Daun pepaya dapat digunakan sebagai cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat dan caranya juga mudah sekali, Anda bisa mendapatkan daun pepaya di sekitar rumah Anda. Cara pengolahan daun pepaya menjadi obat jearawt adalah dengan cara di buat pasta. Yaitu siapkan 5 lembar daun pepaya yang telah di cuci bersih, jemur dan keringkan. Tempat untuk menjemurnya harus bersih juga. Setelah daun pepaya tersebut kering tumbuk sampai halus dengan mencampurnya dengan sedikit air. Setel;ah campuran tadi menjadi pasta, balurkan pada wajah yang berjerawat dan biarkan selama 20 menit. Bilas sampai bersih. Lakukan secara rutin dan rajin agar Anda mendapatkan hasil yang maksimal. Anda juga bisa mencoba tips ini pada malam hari sebelum tidur dan bilas di pagi harinya.

Demikian artikel bagaimana cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita dan pria yang dapat Anda coba di rumah dari http://ift.tt/2iiBpo0. Cara ini tergolong mudah dan juga manjur. Semoga menjadi bahan referensi Anda. Selamat mencoba dan ucapkan selamat tinggal jerawat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar